Tingkatkan Capaian Vaksinasi Anak, Kapolsek Paringin Gelar Sosialisasi di SD Negeri Murung Abuin
Polres Balangan, Polda Kalsel – Untuk meningkatkan Capaian Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di Kabupaten Balangan, Polsek Paringin Jajaran Polres Balangan melaksanakan Sosialisasi Vaksinasi Anak di SD Negeri Murung Abuin Kecamatan Paringin Selatan, Senin (31/1/2022).
Sosialisasi ini dipimpin langsung Kapolsek Paringin Ipda Eko Budi
Mulyono beserta anggota dan dihadiri Kepala Sekolah SD Negeri Murung Abuin, para
Guru dan Staf serta perwakilan Wali murid.
Kegiatan tersebut dilakukan untuk memberikan edukasi dan pemahaman
kepada orang tua siswa, agar mereka bersedia anaknya di vaksin sesuai Program
Pemerintah agar terbentuk Herd immunity atau kekebalan tubuh terhadap anak.
Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin, S.I.K. melalui Kapolsek Paringin
Ipda Eko Budi Mulyono mengatakan, bahwa sosialisasi ini bertujuan agar seluruh
masyarakat khususnya Wali murid memahami terkait manfaat vaksinasi tersebut, juga
untuk menepis informasi Hoax yang berdampak ke tidak maksimalannya pelaksanaan
vaksinasi itu sendiri seperti yang diharapkan.
Sehubungan dengan adanya program Pemerintah diharapkan dukungan dari
semua pihak untuk berkoordinasi teknis pelaksanaan kegiatan vaksinasi di Kecamatan
Paringin sehingga dapat berjalan lancar dan maksimal sesuai target sasaran
vaksinasi anak usia 6-11 tahun.
Selanjutnya, kerjasama dengan organisasi kemasyarakatan, organisasi
keagamaan, tokoh masyarakat, tokoh agama juga dilakukan dalam percepatan
vaksinasi anak. Sosialisasi untuk meyakinkan orang tua agar memvaksinasi
anaknya juga menjadi strategi yang diterapkan.
“Makanya divaksinasi di Sekolah itu memang sebaiknya didampingi orang
tua supaya orang tua juga bisa melihat. Nantinya kelompok-kelompok orang tua
dan siswa itu mereka menjelaskan ke anak lain atau orang tua lain bahwa anaknya
divaksin tidak apa-apa,” terang Ipda Eko.
Vaksinasi kepada anak penting mengingat di Indonesia sudah melaksanakan
kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas. Meski terbatas namun potensi
anak bertemu banyak orang saat bersekolah tinggi. Maka penting memproteksi anak
melalui vaksinasi.
“Jadi bukan hanya gurunya dan juga orang-orang sekitarnya di Sekolah
tetapi juga anak-anak harus supaya tidak menular atau tertular. Jangan sampai
nanti kalau dibuka Sekolahan kemudian ada klaster baru dari Sekolah,” jelasnya.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto
Tidak ada komentar