Ribuan Warga Ikut Vaksinasi Polda Kalsel
Gerai Vaksin Presisi Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) memberikan suntikan vaksin kepada seribu lebih warga, di SMK Negeri 5 Banjarmasin, Kamis (21/10/2021) pukul 08.00 Wita.
Pemberian vaksin
ini dalam rangka mendukung percepatan pelaksanaan vaksinasi yang gencar
dilakukan oleh Bid Dokkes Polda Kalsel bersama RS. Bhayangkara melalui Gerai Vaksin
Presisi yang tersebar di beberapa titik-titik.
Selain itu vaksinasi
dilakukan demi mempercepat herd immunity dan menekan penyebaran virus Covid-19.
“Pesertanya dari
masyarakat umum. Jumlahnya ada sekitar 1.091 orang dengan dosis vaksin yang
digunakan sebanyak 504 vial,” ujar Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr.
Ubaidillah.
Masyarakat yang didominasi
kaum muda ini terlihat antusias dan semangat datang ke lokasi penyuntikkan. Ada
yang datang berkelompok maupaun perorangan dengan tetap disiplin protokol
kesehatan menggunakan masker dan menjaga jarak masing-masing.
Kabid Dokkes
menerangkan Gerai Vaksin Presisi Polda Kalsle dibuka guna memfasilitasi
masyarakat yang belum disuntik vaksin Covid-19 atau Virus Corona.
"Polri
mendirikan Gerai Vaksin Presisi di seluruh Polda, Polres, dan Polsek di
Indonesia. Gerai Vaksin Presisi akan melayani masyarakat yang belum
vaksin," kata Kabid Dokkes.
Dia menegaskan
pelaksanaan vaksin di Gerai Presisi tersebut tidak dipungut biaya atau gratis
bagi masyarakat yang ingin mendapatkan suntikan vaksin Covid-19.
Penulis : Achmad
Wardana
Editor
: Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto
Tidak ada komentar