Polda Kalsel Gelar Taklimat Akhir Audit Kinerja Tahap II TA.2021
Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) hari ini menggelar Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasum Polri Tahap II TA.2021 Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian pada Satker Polda Kalsel dan Jajaran di Rupatama Polda Kalsel, Kamis (26/8/2021).
Acara yang dimulai
pada pukul 11.00 Wita ini menerapkan protokol kesehatan dengan dipimpin oleh Wakapolda
Kalsel Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, S.I.K., M.Si. dan dihadiri Tim Audit
Itwasum Polri, Irwasda Polda Kalsel, Pejabat Utama Polda Kalsel dan Kapolres/Ta
Jajaran Polda Kalsel.
Kegiatan tersebut diawali
dengan laporan hasil pelaksanaan Audit Itwasum Polri yang dibacakan oleh Brigjen
Pol Heri Wahono, S.I.K. dilanjutkan Penandatanganan pernyataan hasil audit,
Penyerahan PHA dan Tabulasi hasil audit, dan Sambutan Kapolda Kalsel.
Pelaksanaan Audit
Itwasum Polri Tahap II dilaksanakan mulai tanggal 18 sampai dengan 24 Agustus
2021 telah dapat berjalan dengan baik dan lancar tanpa mengalami hambatan yang
berarti.
Kapolda Kalsel
Irjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum. dalam amanatnya yang dibacakan oleh Wakapolda
Kalsel Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, S.I.K., M.Si. mengucapkan terima
kasih kepada para Kasatgas dan Kasatwil atas keterbukaan dan kerjasama yang
telah diberikan selama Audit Kinerja Itwil II Itwasum Polri Tahap II sehingga
pelaksanaan tugas berjalan lancar dan tertib sesuai dengan rencana.
Lebih lanjut
disampaikan, lakukan juga komunikasi dan konsultasi dengan Irwasda apabila
dalam menindaklanjuti temuan ada permasalahan yang kurang dipahami.
Sehubungan dengan
itu perlu dilaksanakan upaya perbaikan dan penyempurnaan untuk dijadikan
sebagai faktor pendorong nasionalisme tugas Polri yang semakin baik transparan
dan akuntabel, serta selalu berorientasi pada prinsip efektivitas efisiensi dan
ekonomis.
Ucapan terima kasih
serta penghargaan dan apreasi pun juga diberikan kepada seluruh anggota Tim
Itwasum Polri yang telah melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto
Tidak ada komentar