Pos Operasi Ketupat Intan Polres HSU Dikunjungi Tim Supervisi Polda Kalsel
Polres Hulu Sungai Utara, Polda Kalsel – Bertempat di Pos Pengamanan (PAM) Terpadu Polres Hulu Sungai Utara (HSU) dilaksanakan Supervisi dari Direktorat Lalu Lintas dan Biro Ops Polda Kalimantan Selatan (Kalsel), Minggu (16/5/2021) pukul 11.00.Wita.
Pos Terpadu yang
didirikan di Taman Junjung Buih Jalan A. Yani Kabupaten HSU ini disambangi oleh
Tim Supervisi Operasi Ketupat Intan 2020 Polda Kalsel yang dipimpin AKBP Toton
Pradana, S.H., S.I.K., M.Si., dan disambut langsung oleh Wakapolres HSU Kompol
Muhammad Irfan, S.H., M.H., beserta sejumlah Pejabat Utama Polres HSU
diantaranya Kabag Ops, Kabag Sumda, Kasat Binmas, Kasat Samapta, Kasat Lantas,
Kasat Intelkam, dan Kapolsek Amuntai Kota.
Selain itu turut
hadir juga Kasatgas Ops Ketupat Intan – 2021 Polres HSU, Kepala Posko Ops
Ketupat Intan – 2021 Polres HSU, Petugas Pos Pelayanan Lebaran – 2021 serta
sejumlah personel Polres HSU lainnya.
AKBP Toton Pradana,
S.H., S.I.K., M.Si., dalam kesempatan mengatakan Supervisi Operasi Ketupat
Intan 2020 dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui apakah Operasi ini sudah
berjalan atau belum sebagai bahan evaluasi kedepan.
Supervisi ini juga
untuk mengetahui apa kekurangan agar dapat diperbaiki bukan untuk mencari kesalahan,
sehingga kedepan dalam pelaksanaan Operasi yang sudah rutin dilaksanakan setiap
tahun ini tidak ada kesalahan dan tidak ada temuan lagi.
Selain itu kegiatan
ini juga menyasar Sosial Kemanusiaan dalam Pemutusan Penyebaran Virus Covid-19.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto
Tidak ada komentar