Satbinmas Polres Batola Bagikan Masker dan Lakukan Pengecekan Posko PPKM Berbasis Mikro
Polres Barito Kuala, Polda Kalsel – Sat Binmas Polres Batola melaksanakan kegiatan pembagian masker dan pengecekan Posko PPKM Mikro di Desa Lepasan Kecamatan Bakumpai dan Desa Danda Jaya Kecamatan Rantau Badauh, Selasa (16/2/2021) pukul 10.15 Wita.
Kasat Binmas Polres Batola Iptu H Sukarjan, S.Pd. mengatakan pembentukan PPKM Mikro
sebagai upaya tindak lanjut atas instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri)
Nomor 3 Tahun 2021 tentang PPKM Mikro dan untuk mengendalikan dan menekan kasus
Covid-19 dilingkungan terkecil mulai tingkat RT/RW yang ada di Desa yang akan
dibarengi dengan peningkatan Testing, Tracing dan Treatment serta
sosialisasi pemberlakuannya kepada masyarakat, dengan menerapkan Prokes Covid-19.
Kapolres Batola AKBP Lalu Moh Syahir Arif,
S.I.K., S.H., M.M mengatakan kegiatan yang dilaksanakan membagikan masker oleh Kasat
Binmas Polres Batola Iptu HM.Sukarjan,S.Pd.,
Kapolsek Bakumpai Iptu Zulkifli, Kapolsek Rantau Badauh Ipda Marum,
Brigadir Roby Cahyadi, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Polsek
Bakumpai dan Bhabinsa Danda Jaya, Polsek Rantau Badauh Polres Batola, Kades Lepasan dan Danda Jaya serta perangkat Desa dan relawan.
Kasubbag Humas Polres
Batola IPTU Abdul Malik, S.E. mengatakan pada saat dihubungi awak media
mengatakan kegiatan Bagi bagi Masker kepada masyarakat bersama para Kapolsek di
wilayahnya.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto
Tidak ada komentar