Rapat Anggota Tahunan, Aipda Basori Pimpin Primkoppol Polres Batola
Polres Batola, Polda Kalsel – Bertempat di Aula Jananuraga Polres Barito Kuala (Batola) telah berlangsung Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-41 Primkoppol Tahun Buku 2020, Rabu (10/2/2021) pukul 09.30 Wita.
Rapat tersebut dipimpin langsung oleh
Kapolres Batola AKBP Lalu Moh Syahir Arif, S.I.K., S.H., M.M. selaku Pembina
Primkoppol didampingi Ketua Primkoppol Iptu Imam Kambali dan Kabid Koperasi dan
Usaha Mikro H. Irwan Noor, S.Sos. selaku perwakilan Disperindagkop Kabupaten
Batola.
Dalam rapat ini turut hadir Wakapolres Batola Kompol Jatmika, S.H., M.M., para Pejabat Utama Polres Batola, Kapolsek Jajaran, Pengawas Primkoppol Polres Batola Iptu Suprihadi, Iptu Zulkifli dan Ipda Janer Sihite, Pengurus Primkoppol Periode Tahun 2020-2022 serta para Anggota Polres Batola selaku anggota Primkoppol Polres Batola.
Ketua Primkoppol Iptu Imam
Kambali dalam kesempatannya menyampaikan bahwa dalam RAT tersebut Aipda Basori
terpilih sebagai Ketua Primkoppol Polres Batola yang baru menggantikan dirinya yang
mutasi keluar daerah hukum Polres Batola.
Pertanggungjawaban Pengurus
Primkoppol tentang hasil pelaksanaan kerja Tahun Buku 2020 dan Pemilihan Antar
Waktu Ketua Primkoppol Res Batola periode Tahun 2020-2022 telah disampaikan
pada kesempatan ini.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto
Tidak ada komentar