Antisipasi Unras Susulan di Banjarmasin, Polresta Banjarmasin Intesifkan Latihan TFG
Polresta Banjarmasin Polda Kalsel menggelar Latihan Tactical Floor Game (TFG) dalam rangka Pengamanan rangkaian Pemilukada Serentak diwilayah Kota Banjarmasin tahun 2020, Senin (12/10/2020) pukul 09.30 Wita.
Latihan tersebut berlangsung di
Halaman Polresta Banjarmasin dipimpin Wakapolda Kalsel Brigjen Pol. Mohamad
Agung Budijono, S.I.K., M.Si. dihadiri Karo Ops Polda Kalsel, Direktur Samapta
Polda Kalsel, Direktur Binmas Polda Kalsel, Dandim 1007/Banjarmasin, Kapolresta
Banjarmasin, Kapolres Batola, dan Kasat Pol PP Banjarmasin.
Wakapolda Kalsel Brigjen Pol.
Mohamad Agung Budijono, S.I.K., M.Si. pada kesempatan itu mengungkapkan,
Tactical Floor Game ini merupakan bagian dari skenario latihan untuk
mematangkan rencana operasi yang telah disusun bersama staf dan pelaku latihan.
“Dalam latihan ini personel diberikan pengarahan mengenai tahapan-tahapan dan cara bertindak dalam menghadapi massa jika terjadi unjuk rasa,” ungkap Wakapolda Kalsel.
Tactical Floor Game ini
lanjutnya, juga bertujuan untuk menyamakan persepsi terkait kekuatan personel,
tahapan dan cara bertindak serta sarana prasarana yang akan digunakan oleh
masing-masing dalam pelaksanaan pengamanan.
“Dalam latihan ini disimulasikan
secara detail posisi penempatan personel sesuai kebutuhan yang diperlukan nantinya
di saat pelaksanaan pengamanan unjuk rasa rangkaian Pemilukada Serentak TA.2020
sekaligus Unjuk Rasa Penolakan Undang-Undang Omnimbus Law,” sebut Wakapolda
Kalsel.
Jenderal Bintang Satu ini mengatakan, dengan dilaksanakannya Tactical Floor Games ini diharapkan bisa meningkatkan kemampuan personel dalam mengamankan sesuatu kegiatan yang disesuaikan dengan situasi yang akan dihadapi dalam rangkaian Pemilukada Serentak.
“Kita juga berharap masyarakat
dapat bersinergi dengan Polri untuk mensukseskan Pilkada 2020 ini agar berjalan
aman, damai dan sejuk,” harap Wakapolda Kalsel Brigjen Pol. Mohamad Agung
Budijono, S.I.K., M.Si.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto
Tidak ada komentar