Personil Jajaran Setum Polda Kalsel Ikuti Pelatihan Naskah Dinas dan Tata Persuratan Dinas Serta Kearsipan
Sekretariat Umum (Setum) Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda
Kalsel) menggelar Pelatihan Naskah Dinas dan Tata Persuratan Dinas dilingkungan
Kepolisian Negara Republik Indonesia Jajaran Setum Polda Kalsel TA.2019 di Aula
Bhayangkari Mathilda Batlayeri Polda Kalsel, Rabu (20/11/2019) pukul 08.00 wita.
Kegiatan dibuka dengan sambutan Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid
Fanani, M.Si. yang dibacakan oleh Irwasda Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo,
M.Si. Beliau mengharapkan seluruh anggota agar cermat dan serius mengikuti, pelatihan
ini karena sangat berguna dalam pelaksanaan tugas Kepolisian, apabila ada yang
masih belum jelas agar ditanyakan, sehingga kedepan seluruh kegiatan
administrasi kita dapat lengkap dan sesuai dengan aturan.
Kasetum Polda Kalsel Kompol Joko Mulyono, SAP., MA. mengatakan tujuan pelatihan
agar terdapat keseragaman dalam penulisan Naskah Dinas Polri, baik dari tingkat
pusat maupun sampai satuan kerja (Satker) yang paling kecil.
“Dalam pelatihan ini kita berikan tata cara penulisan dan pembuatan Naskah
Ddinas yang baik dan benar, dan langsung melakukan praktek," ujar Kompol Joko
Mulyono, SAP., MA.
Naskah Dinas dan Tata Persuratan Dinas meliputi beberapa bagian
diantaranya Ketentuan umum, Jenis Naskah Dinas, Tata persuratan dinas dan lain
sebagainya.
Ia berharap kedepannya, seluruh fungsi Polda Kalsel dan Jajaran dapat
membuat Naskah Dinas yang benar.
Penulis : Achmad
Wardana
Editor
: Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto
Tidak ada komentar