Ngabuburit Ala Polwan Ditlantas Polda Kalsel
Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan melalui
Direktorat lalu Lintas menggelar ‘Ngabuburit’ di Taman Edukasi Banua Lalu
Lintas, Rabu (30/5/2018) pukul 14.00 wita.
Ngabuburit kali ini
dipimpin Direktur Lalu Lintas
Polda Kalimantan Selatan (Dirlantas Polda Kalsel) Kombes Pol E.Zulpan, SIK,
M.Si. diwakili Kasubdit Dikyasa Ditlantas Polda
Kalsel AKBP Dra. Nina Rahmi, MM. beserta Staf para Polwan.
Sebanyak 120 orang remaja
Mesjid Ar Rahman
Kampung Melayu Darat Banjarmasin terdiri
dari usia SD –
SMP mengikuti Ngabuburit dengan
model Tadabbur
Alam Pendidikan Berlalulintas ini
bertepatan pada bulan suci Ramadhan 1439 H.
Para peserta datang dengan
menggunakan Klotok atau Angkutan khas sungai yang ada di Kota Banjarmasin, dan mereka dengan
antusias mendengarkan himbauan dan arahan tentang Cinta Terhadap Tanah Air yang merupakan sebagian
dari Iman.
“Tertib beribadah tertib
pula berlalu lintas, selamat dunia akhirat,”
terang Dirlantas Polda Kalsel
Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. diwakili Kasubdit Dikyasa Ditlantas Polda Kalsel AKBP Dra. Nina Rahmi, MM.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto
Tidak ada komentar